Contoh Soal Identifikasi Teks Diskusi

Contoh Soal Identifikasi Teks DiskusiMengidentifikasi berarti menentukan atau menetapkan suatu teks berdasarkan ciri atau tanda-tanda tertentu. Ketika mengidentifikasi kekurangan teks diskusi, hal yang perlu Kalian perhatikan adalah sebagai berikut.

Perhatikan!

  1. Kesesuaian topik dengan pembahasan teks
  2. Kesesuaian struktur teks
  3. Ketepatan ciri kebahasaan teks
  4. Ketepatan penggunaan bahasa Indonesia, seperti ejaan dan struktur kalimat

Bacalah dengan saksama


Identifikasi Teks Diskusi “Sepeda Motor bagi Siswa SMP”

  1. Topik
    Topik yang diangkat adalah mengenai sepeda motor yang banyak digunakan oleh siswa SMP sebagaimana pembahasan yang dipaparkan dengan menyampaikan argumentasi yang mendukung dan menolak fenomena tersebut. Oleh karena itu, dibuatlah judul Sepeda Motor bagi Siswa SMP.
  2. Struktur teks



  3. Ciri kebahasaan teks
    Hal yang dapat kalian sampaikan dalam ciri kebahasaan teks “Sepeda Motor bagi Siswa SMP” adalah sebagai berikut.
    a) Kalimat majemuk, antara lain
    • Para siswa tersebut melakukan hal demikian tentu saja atas izin orang tua mereka sebab tidak dipungkiri hal itu dapat mengurangi pengeluaran ongkos harian mereka dibandingkan jika menggunakan kendaraan umum.
    • Selain itu, dengan mengendarai sepeda motor, para siswa tidak perlu khawatir kesiangan ketika macet sebab jarak tempuh sepeda motor jauh lebih cepat daripada angkutan umum yang terbukti lebih lambat karena harus mencari penumpang sebanyak-banyaknya (mengetem).
    • Bahkan, tidak sedikit kecelakaan lalu lintas yang disebabkan kelalaian para siswa sekolah yang membawa motor sendiri.
    b) Pilihan kata, di antaranya
    • ... perlunya kebijaksanaan berbagai pihak, seperti orang tua untuk tidak memberikan izin anaknya mengendarai kendaraan bermotor sebelum mereka memiliki SIM ... (kata abstrak)
    • ... pemerintah agar dapat membantu meringankan ongkos kendaraan umum khusus bagi para pelajar berbagai tingkatan sehingga ekonomi masyarakat terbantu. (makna konotatif)
    c) Modalitas
    • Para siswa tersebut melakukan hal demikian tentu saja atas izin orang tua mereka sebab tidak dipungkiri hal itu dapatmengurangi pengeluaran ongkos harian mereka dibandingkan jika menggunakan kendaraan umum.
    • Selain itu, dengan mengendarai sepeda motor, para siswa tidak perlu khawatir kesiangan ketika macet sebab jarak tempuh sepeda motor jauh lebih cepat daripada angkutan umum yang terbukti lebih lambat karena harus mencari penumpang sebanyak-banyaknya (mengetem).
    • serta pemerintah agar dapat membantu meringankan ongkos kendaraan umum khusus bagi para pelajar berbagai tingkatan sehingga ekonomi masyarakat terbantu.
  4. Penggunaan bahasa

Poin Penting

Mengidentifikasi kekurangan teks diskusi perlu memperhatikan hal-hal berikut.
1. Kesesuaian topik dengan pembahasan teks
2. Kesesuaian struktur teks
3. Ketepatan ciri kebahasaan teks 
Ketepatan penggunaan bahasa Indonesia, seperti ejaan dan struktur kalimat

Contoh Soal Identifikasi Teks Diskusi

Perhatikan penggalan teks diskusi berikut! 

Sebagian pelajar menganggap bahwa membaca komik tidak memiliki manfaat bagi mereka karena tidak ada ilmu yang dapat diambil dari membaca komik. Selain itu, menurut mereka, banyak komik berisi tentang hal-hal yang kurang mendidik, sehingga mereka lebih memilih bacaan lain yang menurutnya lebih berbobot.
Kekurangan yang terdapat dalam penggalan teks di atas adalah ....
Perhatikan penggalan teks diskusi berikut! 

Sebagian pelajar menganggap bahwa membaca komik tidak memiliki manfaat bagi mereka karena tidak ada ilmu yang dapat diambil dari membaca komik. Selain itu, menurut mereka, banyak komik berisi tentang hal-hal yang tidak mendidik, sehingga mereka lebih memilih bacaan lain yang menurutnya lebih berbobot.
Isu yang tepat dan sesuai dengan kejadian di atas adalah ....
Perhatikan potongan teks diskusi berikut! 

Musik memegang peran cukup penting dalam perkembangan otak seseorang, terutama pelajar yang keseharian mereka dipenuhi dengan aktifitas otak kiri. Mereka memerlukan cara untuk menyeimbangkan aktifitas otak tersebut, salah satunya dengan bermain musik. Beberapa siswa mungkin mampu mengikuti les musik untuk menyeimbangkan fungsi otak mereka sehingga kewajiban les musik di sekolah pun tidak menjadi masalah. Namun, bagi siswa lainnya, kewajiban les musik mungkin terlalu memberatkan sebab ada biaya yang harus dibayar setiap bulannya. Kewajiban les ini tentu menimbulkan permasalahan yang harus dipecahkan.
Kalimat yang mengandung unsur modalitas adalah sebagai berikut, kecuali ....
Musik memegang peran cukup penting dalam perkembangan otak seseorang, terutama pelajar yang keseharian mereka dipenuhi dengan aktifitas otak kiri. Mereka memerlukan cara untuk menyeimbangkan aktifitas otak tersebut, salah satunya dengan bermain musik. Beberapa siswa mungkin mampu mengikuti les musik untuk menyeimbangkan fungsi otak mereka sehingga kewajiban les musik di sekolah pun tidak menjadi masalah. Namun, bagi siswa lainnya, kewajiban les musik mungkin terlalu memberatkan sebab ada biaya yang harus dibayar setiap bulannya. Kewajiban les ini tentu menimbulkan permasalahan yang harus dipecahkan.
Kekurangan yang dapat diidentifikasi dari teks diskusi di atas adalah ....
Oleh karena itu, solusi yang dapat kita lakukan adalah membuat jadwal bermain play stasion disertai sanksi pelanggarannya ... menempelkannya di beberapa titik, seperti di dekat tv dan di meja belajar. Tujuan cara tersebut tidak lain adalah ... kita disiplin dalam membagi waktu belajar dan bermain. Selain itu, keluarga kita pun diharapkan mendukung cara tersebut ... mengingatkan jadwal yang telah kita buat jika suatu saat kita lupa.
Konjungsi yang tepat untuk melengkapi teks rumpang di atas adalah ....
(1) Bagi sebagian siswa, menjadi pecinta alam memiliki nilai yang positif sebab dapat dijadikan sarana untuk melatih ketahanan diri, baik fisik maupun psikis mereka. (2) Di samping itu, menjadi pecinta alam pun dapat melatih kedisiplinan sehingga dampaknya akan terasa dalam kehidupan sehari-hari, baik di rumah maupun di sekolah.
(3) Tetapi, beberapa siswa pun memandang sebelah mata kegiatan pecinta alam ini dengan alasan kegiatan ini akan menghambat belajar. (4) Selain itu, kegiatan ini pun dianggap membahayakan keselamatan jiwa sebab banyak pemberitaan yang menyebutkan kegiatan tersebut tidak sedikit memakan korban jiwa.
Kalimat yang menunjukkan kekurangan teks karena penggunaan konjungsi yang tidak tepat adalah ....
(1) Bagi sebagian siswa, menjadi pecinta alam memiliki nilai yang positif sebab dapat dijadikan sarana untuk melatih ketahanan diri, baik fisik maupun psikis mereka. (2) Di samping itu, menjadi pecinta alam pun dapat melatih kedisiplinan sehingga dampaknya akan terasa dalam kehidupan sehari-hari, baik di rumah maupun di sekolah.
(3) Tetapi, beberapa siswa pun memandang sebelah mata kegiatan pecinta alam ini dengan alasan kegiatan ini akan menghambat belajar. (4) Selain itu, kegiatan ini pun dianggap membahayakan keselamatan jiwa sebab banyak pemberitaan yang menyebutkan kegiatan tersebut tidak sedikit memakan korban jiwa.
Kalimat yang mengandung konjungsi korelatif adalah ....
Kekurangan teks diskusi yang disebabkan kesalahan tanda baca adalah ....
Menurut siswa yang memperhatikan kebersihan, membeli makanan di kantin sekolah jauh lebih baik daripada membeli makanan dari luar sekolah sebab makanan-makanan yang dijual di kantin terjamin kebersihannya. Selain itu, meskipun harganya sedikit lebih mahal, tetapi kualitas bahan makanan di kantin lebih terjamin daripada jajanan di luar sekolah.
Namun, bagi siswa yang tidak mempedulikan mutu kebersihan makanan, jajan di luar sekolah tetap lebih menarik sebab jajanan yang dijajakan cenderung lebih pariatif, murah, dan juga banyak dibandingkan jajan di kantin sekolah. Bagi mereka, murah dan mengenyangkan adalah hal utama, sedangkan masalah kebersihan dan bahan pembuatan merupakan nomber ke sekian.
Topik yang sesuai dengan permasalahan di atas adalah ....
Namun, bagi siswa yang tidak mempedulikan mutu kebersihan makanan, jajan di luar sekolah tetap lebih menarik sebab jajanan yang dijajakan cenderung lebih pariatif, murah, dan juga banyak dibandingkan jajan di kantin sekolah. Bagi mereka, murah dan mengenyangkan adalah hal utama, sedangkan masalah kebersihan dan bahan pembuatan merupakan nomber ke sekian.
Perbaikan kata-kata yang dicetak miring adalah ....

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel