Contoh Soal Menentukan Permasalahan, Saran yang akan Disampaikan dalam Surat Pembaca

Contoh Soal Menentukan Permasalahan, Saran yang akan Disampaikan dalam Surat PembacaSurat Pembaca, sesuai namanya, adalah surat yang dituliskan oleh pembaca yang dimuat di media koran, majalah, surat kabar, atau tabloid. Masalah yang dibahas dalam surat pembaca biasanya yang menyangkut kepentingan umum. Dengan demikian, surat pembaca boleh ditujukan kepada siapa saja.
       Jika kamu hendak menuliskan surat pembaca di lingkungan sekolah, kamu bisa menggunakan media majalah dinding, atau majalah sekolah (bila ada). Surat pembaca yang kamu tulis boleh ditujukan kepada kepala sekolah, wali kelas, atau teman-teman sekolahmu.
Isi Surat Pembaca
       Secara garis besar, isi dalam surat pembaca bisa dibagi menjadi:
  1. Keluhan/kritik
    Misalnya: keluhan dan kritik terhadap antrian yang sangat panjang saat mengantri di sebuah bank.
  2. Pujian
    Misalnya: penghargaan terhadap pelayanan kantor pos yang selalu tepat waktu dalam mengirimkan barang.
  3. Saran
    Misalnya: saran bagi pemerintah untuk memperbaiki kemacetan.
  4. Informasi
    Misalnya: memberi tahu masyarakat tentang kenaikan tarif tol.
  5. Tanggapan
    Misalnya: tanggapan terhadap kenaikan harga BBM.
Cara Menulis Surat Pembaca di Lingkungan Sekolah
1) Memilih topik yang akan diangkat
       Memilih topik adalah langkah yang pertama harus dilakukan. Jika kamu hendak menulis surat pembaca di lingkungan sekolah, pilihlah topik yang betul-betul penting dan menyangkut kepentingan umum. Kamu juga bisa menyampaikan hal apa pun yang butuh ditindaklanjuti oleh kepala sekolah, guru, atau teman-temanmu.
       Topik sebuah tulisan sangatlah penting. Setelah kamu memilih topik, kamu hanya boleh menulis hal-hal yang berhubungan dengan topik tersebut. Dengan demikian, tulisanmu bisa fokus pada satu permasalahan. Ini untuk mencegah tulisanmu menjadi terlalu panjang dan bertele-tele.
Contoh:
section-media
Setelah memilih topik yang akan diangkat, langkah selanjutnya adalah:
2) Mengembangkan pokok-pokok surat pembaca
3) Menulis surat pembaca dengan bahasa yang jelas
4) Menyunting surat pembaca

Contoh Soal Menentukan Permasalahan, Saran yang akan Disampaikan dalam Surat Pembaca

Pilihan Tunggal
Langkah pertama yang perlu dilakukan dalam menulis surat pembaca ….
Pilihan Tunggal
Contoh topik yang boleh diangkat dalam surat pembaca di lingkungan sekolah adalah ….
Pilihan Tunggal
Di sekolah Merry sedang dilakukan renovasi ruangan yang sering menimbulkan suara gaduh. Merry lalu menulis surat pembaca yang meminta para pekerja bangunan menghentikan pekerjaan tersebut karena mengganggu proses belajar di sekolah.
Kesalahan yang dibuat Merry dalam topik surat pembaca tersebut adalah ….
Pilihan Tunggal
Di bawah ini yang bukan kriteria pemilihan topik dalam surat pembaca, adalah ….
Pilihan Tunggal
Perhatikan penggalan surat pembaca di sekolah berikut!
“Baru sebulan sekolah kita menjalankan program baru di sekolah kita, yaitu kerja bakti membersihkan lingkungan setiap Jumat, tapi saya sudah merusakan perubahan yang positif. Lingkungan semakin bersih, siswa menjadi semakin semangat belajar, dan tentunya jauh dari penyakit. Saya merasa program ini sangat bermanfaat, dan rasanya perlu kita pertahankan terus ke depannya.”
Surat pembaca tersebut berisi tentang ….
Pilihan Tunggal
Saat musim hujan, kamu memerhatikan di sekitar lingkungan sekolahmu mulai banyak genangan-genangan air dan ditambah lagi sedang banyak masyarakat yang terjangkit penyakit demam berdarah.
Topik yang kurang tepat untuk surat pembaca adalah ….
Pilihan Tunggal
Jika hendak memberikan saran dalam bentuk surat pembaca di lingkungan sekolahmu, media yang sebaiknya kamu gunakan adalah ….
Pilihan Tunggal
Beberapa siswa di SMP 005 Kendari baru saja mengalami musibah tanah longsor. Kamu merasa prihatin dan memutuskan untuk menulis surat pembaca di majalah sekolah.
Topik yang sesuai adalah ….
Pilihan Tunggal
Renny menulis surat pembaca yang isinya meminta sekolah untuk mempertimbangkan membeli alat musik baru karena alat musik saat ini jumlahnya sangat sedikit dan sudah banyak yang rusak.
Topik surat pembaca yang ditulis Renny ditujukan kepada ….
Pilihan Tunggal
Faizal merasa khawatir karena temannya semakin banyak yang mengendarai kendaraan bermotor sebelum waktunya. Faizal lalu menuliskan surat pembaca di majalah dinding tentang aturan lalu lintas pemerintah, pentingnya menggunakan helm, undang-undang yang mengatur umur sah pengemudi kendaraan bermotor, bahayanya mengemudi sebelum waktunya, dan meminta pihak sekolah ikut mengontrol masalah tersebut.
Kesalahan yang dibuat Faizal dalam surat pembaca tersebut adalah ….

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel