Contoh Soal Kerja Sama Bidang Politik

Contoh Soal Kerja Sama Bidang PolitikDalam hidup bernegara, perlu adanya kerja sama yang saling menguntungkan dan saling menghargai. Oleh karena itu, bangsa Indonesia menjalin kerja sama dengan bangsa-bangsa lain. Kerja sama dimaksud mencakup berbagai bidang. Setelah mempelajari bahasan ini, kalian diharapkan mampu memahami mengenai kerja sama bidang politik antar negara-negara di dunia.

A. TUJUAN KERJA SAMA BIDANG POLITIK
Keadaan dunia yang kian maju dan keberhasilan pembangunan dalam negeri menyebabkan interaksi Indonesia dengan negara-negara lain di dunia semakin meningkat. Hal ini ditandai terbentuknya kerja sama antara Indonesia dengan negara-negara lain dalam berbagai bidang, termasuk bidang politik. Tujuan pokok kerja sama politik luar negeri Indonesia merupakan pencerminan dari tujuan nasional Indonesia yang tercantum dalam Pembukaan UUD 1945, yaitu:
1) Mempertahankan kemerdekaan, melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia.
2) Memajukan kesejahteraan umum.
3) Mencerdaskan kehidupan bangsa.
4) Ikut melaksanakan ketertiban dunia berdasarkan kemerdekaan,perdamaian abadi, dan keadilan sosial.
Untuk mewujudkan tujuan-tujuan tersebut, berbagai upaya melalui kerja sama politik antarnegara telah dilakukan, di antaranya pemulihan citra Indonesia di mata masyarakat internasional, melakukan perjanjian dan kesepakatan dengan negara lain dalam rangka memelihara kedaulatan dan keutuhan bangsa, serta penyelesaian sengketa secara damai melalui jalur diplomasi. Selain itu, melalui kerja sama politik, Indonesia juga berupaya memberikan perlindungan terhadap warganya yang berada di luar negeri.
B. LEMBAGA KERJA SAMA BIDANG POLITIK
Dalam menyelenggarakan kerja sama politik antarnegara, diperlukan lembaga politik internasional untuk mengatur kerja sama yang diselenggarakan. Lembaga tersebut berfungsi memberikan pertimbangan hukum dan etika sehingga negara-negara anggota lembaga bertindak sesuai dengan aturan-aturan yang berlaku.
Beberapa lembaga kerja sama bidang politik antar negara, di antaranya:
• ASEAN (Association of South East Asian Nations) 
Jika dilihat dari letak geografis, Asia Tenggara merupakan kawasan yang sangat strategis karena letaknya berada di jalur perdagangan internasional. Hal tersebut menjadikan negara-negara di kawasan Asia Tenggara memiliki potensi untuk berkembang dan menjadi negara maju.
Sebagai negara bertetangga, negara-negara di kawasan Asia Tenggara senantiasa bahu-membahu melakukan kerja sama antarnegara. Berbagai bentuk kerja sama tersebut ditujukan untuk meningkatkan kemajuan dan kesejahteraan setiap negara. Di samping itu, sudah selayaknya sebagai negara yang bertetangga untuk saling bantu, saling menghormati, dan hidup berdampingan antara yang satu dan lainnya.
Salah satu bentuk kerja sama negara-negara di kawasan Asia Tenggara adalah Association of South East Asian Nations (ASEAN). ASEAN merupakan forum kerja sama regional Asia Tenggara. Dasar terbentuknya ASEAN ialah persamaan latar belakang budaya juga persamaan senasib sebagai negara yang pernah mengalami penjajahan bangsa Barat. Persamaan ini akhirnya menimbulkan perasaan setia kawan yang kuat di kalangan bangsa-bangsa yang ada di kawasan Asia Tenggara. 
Melalui forum ASEAN, negara-negara anggota berkomitmen untuk saling menghormati terhadap kemerdekaan, wilayah kedaulatan negara, meningkatkan perdamaian dan stabilitas regional, serta melakukan penyelesaian pertengkaran dan persengketaan secara damai.
• PBB
Perserikatan Bangsa-Bangsa atau biasa disingkat PBB merupakan lembaga internasional yang anggotanya hampir semua negara di dunia. Lembaga ini dibentuk untuk memfasilitasi dalam hukum internasional, pengembangan ekonomi, perlindungan sosial, hak asasi dan pencapaian perdamaian dunia.
PBB didirikan di San Fransisco pada tanggal 24 Oktober 1945 setelah Konferensi Dumbarton Oaks. Pada awalnya PBB hanya beranggotakan 50 negara, kemudian keanggotaan PBB makin bertambah hingga berjumlah 193 negara pada tahun 2011. Hampir semua negara merdeka dan berdaulat menjadi anggota PBB. 
Indonesia resmi menjadi anggota PBB yang ke-60 setelah pengakuan kedaulatan Indonesia oleh Belanda dalam Konferensi Meja Bundar. Sebagai anggota PBB, Indonesia memiliki perwakilan tetap untuk PBB di New York dan Jenewa. Tugas perwakilan tetap Indonesia di PBB adalah untuk mewakili seluruh kepentingan Indonesia di PBB seperti keamanan, hak asasi manusia,lingkungan hidup, kerja sama ekonomi, dan kepentingan lainnya.
• Gerakan Non Blok
Organisasi Gerakan Non-Blok muncul di tengah persaingan dua kekuatan besar dunia, yaitu Blok Barat dan Blok Timur. Persaingan kedua blok terjadi pada masa Perang Dingin. Agar negara-negara berkembang tidak terkena pengaruh Blok Barat maupun Blok Timur, didirikan organisasi Gerakan Non-Blok.
Negara-negara anggota Gerakan Non-Blok adalah negara-negara yang tidak memihak pada Blok Barat maupun Blok Timur. Gerakan Non-Blok (GNB) didorong oleh semangat Dasasila Bandung. Gerakan ini diprakarsai oleh Ir. Soekarno (Indonesia), Joseph Bros Tito (Yugoslavia), Gamal Abdul Nasser (Mesir), Pandit Jawaharlal Nehru (India), dan Kwame Nkrumah (Ghana). Organisasi yang didirikan pada tanggal 1 September 1961 ini menyelenggarakan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) pertama di Yugoslavia pada tanggal 1–6 September 1961.
Sebagai salah satu pendiri Gerakan Non-Blok, Indonesia memiliki peran yang besar dalam organisasi ini. Indonesia pernah menjadi Ketua Gerakan Non-Blok pada tahun 1992–1995. Saat menjadi Ketua Gerakan Non-Blok, Indonesia banyak memberikan sumbangan nyata bagi perdamaian dunia, salah satunya adalah penyelesaian Konflik Bosnia-Herzegovina. Indonesia juga pernah menjadi tuan rumah penyelenggara KTT X GNB di Jakarta yang dihadiri oleh 106 negara.

Contoh Soal Kerja Sama Bidang Politik

Pilihan Tunggal
Keadaan dunia yang kian maju dan keberhasilan pembangunan dalam negeri menyebabkan ….
Pilihan Tunggal
Berikut adalah tujuan pokok kerja sama politik luar negeri Indonesia, kecuali ….
Pilihan Tunggal
Negara-negara di kawasan Asia Tenggara memiliki potensi untuk berkembang dan menjadi negara maju karena ….
Pilihan Tunggal
Komite Bahan Makanan, Pertanian, dan Kehutanan ASEAN berkedudukan di ….
Pilihan Tunggal
Dasar terbentuknya ASEAN ialah persamaan ….
Pilihan Tunggal
Perserikatan Bangsa-Bangsa didirikan di ….
Pilihan Tunggal
Pada awalnya, PBB hanya beranggotakan ….
Pilihan Tunggal
Indonesia resmi menjadi anggota PBB yang ke- ….
Pilihan Tunggal
Pemrakarsa Gerakan Non-Blok (GNB) asal Mesir ialah ….
Pilihan Tunggal
Saat menjadi Ketua Gerakan Non-Blok, Indonesia banyak memberikan sumbangan nyata bagi perdamaian dunia, salah satunya adalah penyelesaian Konflik ….

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel