Contoh Soal Ciri bahasa teks laporan hasil observasi

Contoh Soal Ciri bahasa teks laporan hasil observasiDalam pembelajaran sebelumnya sudah dijelaskan bahwa teks laporan observasi adalah segala sesuatu yang diinformasikan berdasarkan hasil penelitian atau pengamatan. Jika Anda pernah membaca sebuah teks reportase, kurang lebih seperti itulah teks laporan observasi ini. Biasanya teks seperti ini banyak ditemukan di surat kabar.
Sama halnya seperti jenis teks lain, teks laporan observasi juga memiliki ciri tersendiri. 
Ciri-Ciri Teks Laporan Hasil Observasi
• Bahasa singkat, padat, dan jelas
Teks laporan observasi harus disajikan dengan menggunakan bahasa yang jelas, mudah dipahami, dan tidak berbelit-belit. Hal ini dilakukan agar pembaca bisa dengan mudah memahami hasil laporan observasi yang disajikan dan menghindari kesalahpahaman.
• Sesuai fakta
Dalam teks laporan observasi, informasi harus disajikan sesuai dengan data atau fakta yang didapatkan dari observasi atau pengamatan.
• Bersifat global
Dalam laporan observasi, informasi juga harus disampaikan secara global atau menyeluruh.
Penulisan teks laporan observasi harus sesuai dengan struktur bakunya. 
Struktur baku teks laporan observasi mencakup:
• Judul
Judul dibuat dengan semenarik mungkin agar pembaca merasa tertarik untuk membaca laporan tersebut. Judul juga harus disajikan secara singkat, padat, dan jelas. 
Contoh : “Strategi Promosi Sebagai Upaya Peningkatan Penjualan”, “Dampak Tambang Batu Bara di Kalimantan”, atau “Fotosintesis pada Tumbuhan”.
• Klasifikasi Umum/Definisi Umum
Klasifikasi umum ini berupa Pendahuluan yang berisi gambaran tentang sesuatu yang akan diteliti atau diamati. Gambaran ini dijelaskan secara umum.
• Aspek yang Diamati/Deskripsi Bagian
Aspek-Aspek yang diamati dalam teks laporan observasi ini antara lain : pelaksanaan observasi (tempat, waktu, objek, dan sebagainya) dan Isi (hasil observasi).
Adapula yang melengkapi dengan deskripsi manfaat, yaitu penjelasan tentang manfaat sesuatu yang dioabservasi.
Selain struktur dan ciri teks laporan observasi, untuk dapat menulis teks laporan observasi, kalian juga harus memahami kaidah teks laporan observasi. Kaidah teks laporan observasi ini antara lain:
• Hasil dari pengamatan atau penelitian yang up to date/kekinian.
• Sifatnya universal.
• Bahasa yang digunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar.
• Membahas objek tunggal.
• Tidak adanya bagian penutup/kesimpulan dari penulis.
Contoh Soal Ciri bahasa teks laporan hasil observasi

SOAL 1
Teks laporan observasi adalah...

SOAL 2
Ciri teks laporan observasi antara lain… kecuali…

SOAL 3
Alasan mengapa judul harus dibuat semenarik mungkin adalah...

SOAL 4
Salah satu struktur dari teks laporan observasi adalah... kecuali…

SOAL 5
Judul yang tepat untuk teks laporan observasi tentang laporan pemanfaatan barang-barang bekas dengan cara mendaur ulangnya menjadi barang dengan nilai ekonomis tinggi adalah ....

SOAL 6
Berikut ini yang tidak termasuk kaidah teks laporan observasi adalah…

SOAL 7
Makanan adalah segala sesuatu yang dapat dikonsumsi oleh manusia dan dapat menghilangkan rasa lapar. Makanan umumnya berbentuk padat. Makanan ini sangat banyak jenis dan ragamnya. Untuk kategori makanan berat, makanan bisa dibagi menjadi beberapa macam seperti nasi, lontong, kupat, dan sebagainya. Sedangkan untuk kategori makanan ringan, kue, keripik, kerupuk, dan camilan, termasuk di dalamnya.
Jika dilihat dari kaidahnya, kaidah teks laporan observasi yang tidak ada dalam paragraf tersebut adalah...

SOAL 8
Data yang ada di lapangan menunjukkan bahwa siswa yang berprestasi adalah siswa yang aktif dalam kegiatan ekstrakurikuler. Hal ini mungkin karena siswa yang mengikuti kegiatan ekstrakurikuler lebih bisa mengatur waktu dan memanfaatkan waktu luang untuk hal positif.
Hal yang salah jika teks tersebut adalah teks observasi adalah…

SOAL 9
Judul yang sesuai untuk sebuah teks laporan observasi adalah...

SOAL 10
Urutan struktur teks laporan observasi yang benar adalah…

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel