Contoh Soal Pengaruh Keunggulan Iklim dan Geostrategis terhadap Kegiatan Ekonomi

Contoh Soal Pengaruh Keunggulan Iklim dan Geostrategis terhadap Kegiatan Ekonomi Iklim wilayah Indonesia dapat dikatakan stabil dengan minimnya kemungkinan cuaca yang ekstrem untuk mengganggu kegiatan ekonomi masyarakat. Letak geografis Indonesia juga memudahkan wilayah ini untuk menjadi pusat perdagangan dunia. Setelah mempelajari bahasan ini, kalian akan mengetahui keuntungan yang didapatkan Indonesia dari iklim dan lokasi geografisnya terhadap kegiatan ekonomi masyarakat.

Negara Indonesia terletak di daerah tropis atau lintang rendah. Tingginya intensitas sinar matahari adalah dampak dari wilayah Indonesia yang beriklim tropis. Iklim di Indonesia juga dipengaruhi oleh lokasi kepulauan Indonesia yang diapit oleh dua benua yaitu benua Asia dan Australia, sehingga menyebabkan negara Indonesia memiliki iklim musim atau muson. Indonesia juga memiliki letak yang strategis secara geografis, karena selain terletak di antara Benua Asia dan Benua Australia juga diapit oleh dua samudera yaitu Samudera Pasifik dan Samudera Hindia. Posisi tersebut memberikan keuntungan bagi Indonesia untuk melakukan hubungan perdagangan internasional dengan negara lain di dunia.
Indonesia memiliki iklim muson tropis. Keunggulan dari adanya iklim muson tropis adalah adanya hujan yang cukup dengan curah hujan tidak terlalu besar, kondisi suhu yang normal serta adanya musim hujan dan kemarau. Kondisi ini akan menyebabkan manusia, dapat melakukan kegiatan ekonomi sepanjang tahun. Salah satu aspek yang paling berpengaruh terhadap perkembangan ekonomi adalah kelancaran transportasi, baik untuk mobilitas masyarakat maupun untuk keperluan distribusi barang. Mobilitas manusia yang semakin besar bisa diartikan bahwa disitu akan ada aktivitas ekonomi yang berkembang untuk menjamin ketersediaan pangan dan sebagainya. Kelancaran mobilitas ini salah satunya dipengaruhi oleh iklim atau cuaca. Gangguan terhadap mobilitas bisa diakibatkan oleh cuaca buruk Mobilitas manusia yang terganggu akan mengakibatkan aktivitas ekonomi menjadi lesu. Distribusi barang juga akan tersendat yang akibatnya harga barang akan semakin mahal karena tidak seimbangnya permintaan dan persediaan. Dengan kondisi iklim Indonesia saat ini, kondisi cuaca menjadi lebih sederhana untuk diprediksi. Terlebih dengan hanya dua musim yang berlangsung sepanjang tahun, musim kemarau dan musim penghujan maka mobilitas ekonomi dapat direncanakan sedemikian mungkin untuk menghindari terjadinya bencana yang mengakibatkan terhambatnya kegiatan ekonomi masyarakat.
Keunggulan geostrategis Indonesia adalah berkaitan dengan letaknya yang berada diantara dua benua, Benua Asia dan Australia, serta diantara dua samudera, Samudera Hindia dan Samudera Pasifik. Posisi tersebut akan menyebabkan perdagangan bangsa-bangsa Asia dan Australia, akan selalu melewati wilayah Indonesia. Hal ini akan menyebabkan terjadinya pengembangan perdagangan di Indonesia. Hal ini juga menyebabkan terjadinya kegiatan ekonomi di Indonesia terkait dengan kegiatan produksi, distribusi, dan konsumsi. Keunggulan letak geostrategis ini telah dirasakan oleh bangsa Indonesia sejak zaman berdirinya kerajaan – kerajaan di Nusantara. Wilayah strategis Indonesia telah menguntungkan kerajaan – kerajaan tersebut dalam perdagangan rempah – rempah. Pedagang – pedagang dari negara – negara lain turut singgah ke Nusantara yang saat itu menjadi salah satu pusat perdagangan dunia. Hal ini pada akhirnya memberi sejumlah keuntungan bagi masyarakat, di antaranya dengan berkembangnya ajaran – ajaran agama di wilayah Indonesia, dan penularan berbagai jenis keterampilan ataupun pengetahuan dari bangsa asing ke masyarakat. Secara umum, keunggulan geostrategis Indonesia dapat dilihat dari sejumlah kegiatan seperti :
a) Dimungkinkannya kegiatan ekspor dan impor berlangsung di wilayah Indonesia.
b) Indonesia kaya akan hasil laut dengan sumber daya alam lainnya yang melimpah.
c) Beberapa pelabuhan di Indonesia dijadikan persinggahan untuk setiap kegiatan perdagangan internasional.

Contoh Soal Pengaruh Keunggulan Iklim dan Geostrategis terhadap Kegiatan Ekonomi

Pilihan Tunggal
Negara tropis berada pada posisi lintang ….
Pilihan Tunggal
Iklim musim atau muson di Indonesia dipengaruhi oleh ….
Pilihan Tunggal
Di wilayah Indonesia, dapat dijumpai dua musim yaitu kemarau dan ….
Pilihan Tunggal
Transportasi atau perpindahan dapat disebut juga dengan ….
Pilihan Tunggal
Kegiatan ekonomi yang membutuhkan mobilitas rutin adalah ….
Pilihan Tunggal
Tidak seimbangnya angka permintaan dan persediaan akan mengakibatkan ….
Pilihan Tunggal
Benua yang terdekat dengan wilayah Indonesia adalah ….
Pilihan Tunggal
Keuntungan geostrategis Indonesia dengan letak wilayahnya dapat dilihat dari fungsi Indonesia sebagai ….
Pilihan Tunggal
Komoditi perdagangan Indonesia yang menjadi primadona bagi bangsa – bangsa Eropa di masa kerajaan – kerajaan kuno adalah ….
Pilihan Tunggal
Kedatangan bangsa – bangsa Eropa ke Indonesia sebagai salah satu lokasi strategis perdagangan dunia membawa perkembangan di bidang berikut, kecuali ….

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel