Contoh Soal Latar Belakang Munculnya Pergerakan Nasional Indonesia

Contoh Soal Latar Belakang Munculnya Pergerakan Nasional IndonesiaDi masa penjajahan asing, muncul sejumlah pergerakan di kalangan masyarakat. Pergerakan yang dilakukan bisa dengan konfrontasi ataupun pergerakan nasional yang dilakukan dengan berdasarkan ideologi tertentu. Setelah mempelajari bahasan ini, kalian akan mengetahui latar belakang dan bentuk pergerakan nasional di Indonesia.

Pergerakan nasional adalah suatu bentuk perlawanan terhadap kaum penjajah yang dilaksanakan tidak dengan menggunakan kekuatan bersenjata, tetapi menggunakan organisasi yang bergerak di bidang sosial, budaya, ekonomi dan politik. Demikian halnya dengan pergerakan nasional yang terjadi di Indonesia. Pergerakan nasional Indonesia yaitu perjuangan bangsa Indonesia melawan kolonialisme dan imperialisme yang dilalui dengan mendirikan organisasi-organisasi yang bersifat nasional dan tidak terikat lagi dengan perjuangan fisik yang sporadis dan bercorak kedaerahan maupun agama.
Munculnya pergerakan nasional di Indonesia, disebabkan oleh dua faktor. Ada faktor dari dalam negeri dan faktor dari luar negeri. Faktor-faktor yang timbul dari dalam negeri dan bersifat nasional itu, antara lain, sebagai berikut:
1) Adanya tekanan dan penderitaan yang terus-menerus, sehingga rakyat Indonesia harus bangkit melawan penjajah.
2) Adanya rasa senasib sepenanggungan yang hidup dalam cengkeraman penjajah, sehingga timbul semangat bersatu membentuk negara.
3) Adanya rasa kesadaran nasional harga diri, menyebabkan kehendak untuk memiliki tanah air dan hak menentukan nasib sendiri.
4) Perkembangan sistem pendidikan pada masa Hindia Belanda telah menghasilkan kaum terpelajar. Namun, karena ada diskriminasi dalam pendidikan kolonial, yaitu tidak adanya kesempatan bagi penduduk pribumi dari golongan bawah untuk mengenyam pendidikan, menyebabkan kaum terpelajar berinisiatif mendirikan sekolah untuk mengajar kaum pribumi. Sekolah tersebut kemudian dikenal sekolah kebangsaan karena bertujuan untuk menanamkan rasa nasionalisme di kalangan rakyat / pelajarnya.
Faktor-faktor luar negeri yang dapat mempercepat timbulnya pergerakan nasional, misalnya:
a) Kemenangan Jepang melawan Rusia pada tahun 1905 
Sejarah menunjukkan bahwa ketika pada tahun 1904-1905 terjadi peperangan antara Jepang melawan Rusia, dengan Jepang sebagai pemenang memberikan semangat juang terhadap para pelopor pergerakan nasional di Indonesia. 
b) Masuknya paham-paham baru ke Indonesia, seperti: 
• Liberalisme
Liberalisme diartikan kebebasan. Liberalisme bertujuan untuk mendapatkan pengakuan adanya kebebasan yang dimiliki oleh individu. Perkembangan paham Liberalisme juga mempengaruhi bidang agama. Hal ini ditandai dengan adanya kebebasan masing-masing individu untuk memilih suatu agama tanpa paksaan atau campur tangan dari pemerintah.
• Nasionalisme
Nasionalisme adalah suatu paham yang dapat memberi ilham kepada sebagian penduduk untuk bersatu dan dengan rasa kesetiaan yang mendalam megabdi kepentingan bangsa dan negara. Nasionalisme dapat terbentuk karena adanya perasaan senasib, persamaan budaya, persamaan karakter, dan persamaan keinginan untuk hidup bersama dalam suatu kelompok. 
• Sosialisme
Sosialisme muncul akibat adanya perkembangan industrialisasi yang ada di Eropa. Industrialisasi merupakan dampak dari adanya kebebasan individu dalam bidang ekonomi yang akhirnya melahirkan golongan kapitalisme atau pemilik modal. Golongan kapitalis menjadi golongan yang menguasai bidang perekonomian dan mengadakan penindasan terhadap golongan buruh. Dalam masyarakat berkembang adanya suatu kelompok yang mementingkan kedudukan dan status golongan buruh. Inilah yang disebut golongan sosialis.
• Demokrasi
Sistem pemerintahan yang berasal dari rakyat, baik secara langsung maupun tidak langsung. Paham demokrasi pertama kali dilaksanakan di Yunani, yaitu Polis Athena yang berupa demokrasi langsung. Kekuasaan raja-raja di Eropa yang sifatnya absolut mulai ditumbangkan dan ditentang oleh rakyat sehingga memunculkan pemerintahan yang demokratis. Paham demokrasi pada intinya membahas mengenai hal-hal yang berkaitan dengan pengakuan hak asasi manusia. 
• Komunisme
Komunisme di Indonesia menyebar ketika paham tersebut dibawa oleh pelajar indonesia yang belajar di negara-negara komunis seperti Rusia, kemudian membawanya ke indonesia. Komunis sendiri dapat diterima dengan cepat saat itu karena membawa prinsip-prinsip nasionalisme serta kesetaraan hak antar warga negara. Menyebarnya paham ini di periode pergerakan nasional membawa peranan penting dalam memberikan warna berbeda dalam cara memerdekakan suatu bangsa.

Contoh Soal Latar Belakang Munculnya Pergerakan Nasional Indonesia

Pilihan Tunggal
Unsur pergerakan nasional adalah ....
Pilihan Tunggal
Untuk menyatukan visi dan misi perjuangan nasional, maka tokoh – tokoh pergerakan membentuk ....
Pilihan Tunggal
Tumbuhnya ideologi – ideologi dalam perjuangan nasional adalah salah satu faktor penggerak. Ideologi dikategorikan sebagai ....
Pilihan Tunggal
Sifat pendidikan di masa kolonial Belanda adalah sebagai berikut, kecuali ....
Pilihan Tunggal
Salah satu faktor pendorong pergerakan nasional adalah munculnya Jepang sebagai salah satu kekuatan di Asia. Hal ini terjadi setelah kemenangan Jepang atas Rusia pada ....
Pilihan Tunggal
Ideologi yang menekankan pada kebebasan individu adalah ...
Pilihan Tunggal
Ajaran komunisme lahir dari ideologi ....
Pilihan Tunggal
Negara yang menganut sistem demokrasi pertama kali dalam pemerintahannya adalah ....
Pilihan Tunggal
Ajaran komunisme yang berkembang di Indonesia merupakan pengaruh yang bersumber dari ....
Pilihan Tunggal
Pernyataan berikut yang tidak tepat ialah ....

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel