Contoh Soal Frasa Adjektif dalam Paragraf Deskriptif

Contoh Soal Frasa Adjektif dalam Paragraf Deskriptif Frasa adjektif adalah kelompok kata yang terdiri dari dua kata atau lebih dengan adjektif atau kata sifat sebagai intinya. Unsur inti dalam frasa ini merupakan unsur yang diterangkan oleh unsur lain (unsur menerangkan). Dalam hal ini, unsur yang diterangkan merupakan kata sifat sementara unsur yang menerangkan bisa berupa penambahan kata seperti agak, sangat, dapat, harus, kurang, lebih, paling, dan sebagainya. Meskipun begitu, secara keseluruhan frasa adjektif tetap merupakan bagian yang menerangkan kata benda (nomina). Contoh dari frasa adjektif antara lain : merdu sekali, sangat baik, agak tinggi, terlalu pendek, amat manis, dan sebagainya.
Coba perhatikan contoh berikut ini.
Adik agak bingung ketika diminta untuk memilih mainan yang akan dibelikan ayah.
      Frasa yang dicetak miring dalam kalimat di atas merupakan frasa adjektif. Kata bingung merupakan inti frasa sedangkan kata agakmerupakan unsur menerangkan. Namun, frasa agak bingung tetap menjadi untuk yang menerangkan nomina adik.
Perhatikan juga contoh berikut.
Karena tidak puas dengan jawaban anak buahnya, Manager itu mengecek sendiri kondisi di lapangan.
      Inti frasa adjektif tidak puas adalah puas (kata sifat). Sementara kata tidak merupakan unsur pewatas (menerangkan). Hal ini karena inti dari frasa tersebut adalah kata puas yang tergolong kata sifat/adjektif. Jadi, frasa tersebut termasuk frasa adjektif.
Frasa adjektif ini memiliki tiga jenis, diantaranya:
• Frasa adjektif modifikatif (membatasi), contohnya : tampan sekali, pintar benar, jujur amat, dan sebagainya.
• Frasa adjektif koordinatif (menggabungkan), contohnya tegap kekar, damai sentosa, aman tentram, dan sebagainya.
• Frasa adjektif apositif, contohnya : cantik, ayu rupawan; berkualitas, terbaik, dan terpuji, dan sebagainya.
*Perhatikan beberapa contoh frasa adjektif dalam paragraf deskriptif berikut. *
SMA Mutiara adalah sekolah baruku. Baru beberapa minggu aku sekolah di sini. Tapi aku sudah betah sekolah di sini. Selain berkualitas, disiplin, dan nyaman, sekolah ini juga terkenal sebagai sekolah terbaik. Ruangan di pojok itu adalah kelasku, kelas X-2. Kelasku itu bercat warna biru. Di dinding-dinding kelas terdapat berbagai kerajinan hasil karya siswa X-2 dalam mata pelajaran Seni Rupa. Ada kerajinan bunga dari benang woll, ada kaligrafi dari dus bekas mie instan, ada juga vas bunga dari stik es krim. Teman-temanku sangat kreatif,bukan?

Contoh Soal Frasa Adjektif dalam Paragraf Deskriptif

Kamarku tidak luas tapi juga tidak sempit. Ukurannya sekitar 3x2,5 meter saja. Kamarku bercat warna kuning dengan banyak tempelan stiker Doraemon. Bukan hanya stiker dinding, karakter doraemon juga ada di area tempat tidur dan meja belajar. Bisa dibilang kamar ini memang lebih didominasi olah karakter kartun dari Jepang tersebut. Aku sangat suka menghabiskan waktu di kamarku ini. Bagiku, kamar ini adalah syurga.
Frasa adjektif yang ada dalam paragraf di atas adalah .…
Perhatikan frasa-frasa adjektif berikut.
a. amat banyak


b. damai sentosa


c. paling bagus


d. cantik, manis dan anggun

e. sepi hening

f. berwibawa, karismatik, dan tampan
Berdasarkan daftar frasa di atas, yang termasuk frasa adjektif apositif adalah .…
Perhatikan frasa-frasa adjektif berikut.
a. amat baik
b. aman sejahtera
c. paling baru
d. sangat cantik
e. sepi sekali
f. tampan menawan
Berdasarkan daftar frasa di atas, yang termasuk frasa adjektif koordinatif adalah .…
Sungai kecil yang ada di kampung sebelah …. Airnya berwarna hitam pekat juga berminyak. Di pinggir sungai … tumpukan sampah yang umumnya berupa katong plastik dan botol plastik. Banyak juga lumpur dan kotoran yang membuat air sungai tergenang. Aroma bau yang … tercium dari air genangan tersebut.
Frasa adjektif yang tepat untuk mengisi bagian kosong dalam kutipan paragraf di atas adalah ….
Meta mendapatkan hadiah ulang tahun berupa meja belajar baru yang sangat bagus dari orang tuanya. Meja belajar itu berwarna biru dengan karakter frozen. Warna dan karakter kartun kesukaan Meta. Meja belajar itu terlihat kokoh kuat dengan empat kaki yang terbuat dari besi.
Frasa-frasa yang dicetak miring termasuk ke dalam jenis frasa adjektif .…
Pandangannya kemudian tertuju ke dinding sebelah kanan. Di sana tergantung daftar pelajaran berwarna biru. Susunan daftar pelajaran tersebut tidak beraturan. Huruf-hurufnya pun berasal dari guntingan majalah bekas. Namun, meskipun (rapi), daftar pelajaran tersebut (menarik).
Frasa-frasa yang tepat untuk mengganti kata sifat-kata sifat dalam tanda kurung adalah .…
Pernyataan berikut yang tepat dan sesuai tentang frasa adjektif adalah .
Kalimat yang mengandung frasa adjektif yang tepat adalah, kecuali .…
Frasa berikut yang termasuk frasa adjektif adalah, kecuali ....
Frasa adjektif sering digunakan dalam paragraf deskriptif, dengan tujuan .…

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel