Contoh Soal Definisi dan Struktur Isi Teks Eksemplum

Contoh Soal Definisi dan Struktur Isi Teks EksemplumKawan pernahkah kalian mengalami sebuah kejadian yang sangat tidak enak? Bahkan, kejadian yang menimpa kalian itu hamper saja mencelakakan. Padahal menurut kalian, peristiwa itu sebetulnya bisa saja dihindari, hanya saja kalian seolah tidak punya kekuatan untuk menghindarinya.
      Aneh ya? 
      Misalnya saja, kalian bermain skateboard di pelataran parkir. Kalian menganggap kegiatan tersebut menyenangkan. Tidak ada sedikitpun perkiraan bahwa bermain skateboard di pelataran parkir membahayakan. Namun, di tengah-tengah kalian sedang asyik berlatih skateboard, tiba-tiba ada burung liar mengenai wajah kalian yang mengakibatkan kalian kehilangan konsentrasi dan terjatuh. Di saat itulah kalian menyadari betapa kecelakaan bisa terjadi di mana saja, sehingga kalian dapat menyimpulkan bahwa saat bermain pun kita harus tetap waspada dan konsentrasi.
      Begitulah kiranya gambaran materi kali ini. Ya, materi kita kali ini mengenai teks eksemplum. Hmmm… pernah dengar mengenai teks eksemplum? Mari kita kenali lebih dalam lagi.
      Sebelum menjawabnya, coba kalian simpulkan apersepsi di atas, kira-kira apa inti cerita di awal pelajaran? Ya, betul sekali, mengenai sebuah insiden buruk yang menurut kita tidak seharusnya tidak perlu dialami. Nah, dari persitiwa itu kita mendapat hikmahnya.
      Jadi, secara umum, teks eksemplum adalah sebuah teks naratif yang menceritakan sebuah kejadian buruk yang dialami penulisnya, tetapi menurut penulisnya kejadian itu tidak seharusnya terjadi. Dalam teks tersebut digambarkan juga keinginan sang penulis atau tokoh yang diceritakan dalam teks agar kejadian buruk itu tidak menimpanya, hanya saja sang penulis atau tokoh yang diceritakan tidak bisa menghindar dari kejadian buruk tersebut.
      Oya, dalam teks eksemplum juga terdapat amanat yang berupa hikmah di balik kejadian. Selain itu, teks eksemplum pun dapat dikenali dari ciri-ciri yang sering muncul dalam teks, seperti peristiwa yang dikisahkan merupakan peristiwa yang jarang terjadi, peristiwa yang dialami menimbulkan perasaan sadar diri bagi pelaku, serta urutan penjelasan peristiwanya runtut dan terperinci.
      Mengenai urutan penjelasan peristiwa yang runtut ini, teks eksemplum dikenali dengan struktur yang membangunnya yakni:
1. Abstrak
Abstrak seringkali berupa garis besar cerita yang berupa pengantar peristiwa utuhnya. Dalam bagian ini, penulis hendak menegaskan peristiwa yang tidak akan dilupakan seumur hidupnya.
2. Orientasi
Orientasi adalah bagian awal cerita. Terkadang dalam orientasi diceritakan tempat kejadian dan waktu kejadian.
3. Insiden 
Insiden berupa gambaran peristiwa yang dialami sang tokoh yang dianggap seharusnya tidak terjadi, tetapi tak bisa dihindari. Dalam bagian ini juga diuraikan sebab dan akibat persitiwa itu bergulir.
4. Interpretasi
Pada bagian interpretasi, penulis mengambil peran lebih banyak dengan memasukkan pendapatnya dalam teks. Dalam bagian ini penulis menafsirkan pesan-pesan hikmah dari kejadian yang telah terjadi tersebut.
5. Koda
Sebagaimana struktur jenis teks narasi lain, bagian koda dibuat sebagai pamungkas cerita yang isinya biasanya simpulan atau akhir cerita. 
Selain struktur tersebut ada juga yang meringkas struktur teks eksemplum menjadi berikut ini.

Agar lebih kenal lagi mengenai teks eksemplum mari kita perhatikan tabel bagian per bagian struktur yang lengkap dari teks eksemplum berikut ini.





Contoh Soal Definisi dan Struktur Isi Teks Eksemplum

Kata orang, membeli saham dapat menjadi salah satu pilihan untuk berinvestasi. Karena pendapat itulah aku mencoba melakukannya. Akan tetapi, pilihan ini justru menjadi mimpi buruk buatku, bahkan buat keluargaku. 
Inti informasi dari teks di atas adalah ….
Kejadian itu kurang lebih kualami tiga tahun lalu. Waktu itu aku masih bekerja sebagai seorang staf administrasi di salah satu bank swasta di Jakarta Selatan. Di Jakarta, aku sengaja mengontrak rumah, karena istri dan kedua anakku masih tinggal di daerah Cianjur. Kepindahanku ke Jakarta itu, sebelumnya karena aku dijanjikan promosi menjadi kepala bagian di sana.
Kutipan teks di atas merupakan strukur bagian ….
Pada awalnya, aku sengaja menanamkan modal pada perusahaan itu dengan hanya membeli 2 persen. Hingga, suatu hari temanku yang punya perusahaan itu menjanjikan bahwa perusahaannya akan naik pamornya di pasar saham. Langsung saja aku mengucurkan dana dari seluruh tabunganku hingga hampir mencapai 350 juta rupiah karena rayuan temanku itu.
Penyebab partisipan cerita menanamkan seluruh uangnya di bidang investasi adalah ….
Simak baik-baik audio berikut! 
Berikut ini adalah hikmah yang disimpulkan penulis dari kejadian buruk yang menimpanya .…
Aku pun menarik gas motor sampai mentok. Hujan pun bertambah cepat dan deras. Ketika sampai di tanjakan Bojonglopang, aku menyaksikan pohon tumbang ke jalan raya. Karena kaget, aku mengerem mendadak. Celakanya, dengan kondisi jalan yang licin seperti itu mengerem dengan langsung seperti itu malah membuat motor terpelanting. Aku pun terhempas ke pinggir jalan raya. Untungnya, masih banyak rerumputan yang tergenang air jadi keadaanku tidak terlalu parah jatuhnya.
Akibat yang dapat disimpulkan dari kejadian dalam teks adalah ….
Berdasarkan kejadian tersebut, aku mengerti satu hal yakni pada saat akan mengambil keputusan apapun itu, aku tidak boleh tergesa-gesa.
Insiden yang tidak sesuai dengan interpretasi di atas adalah ….
Perhatikan teks eksemplum acak berikut!
a. Saat, tiba di kota kecamatan, mendadak seorang petani meminta bantuan pada mobil kami.
b. Karena takut dan shock kami semua terdiam.
c. Kami berhenti dan menyapanya dalam bahasa Sunda. 
d. Hingga kakakku yang menyetir tersadar dan segera menginjak gas.
e. Kami mengucap syukur karena hampir menjadi korban perampokan waktu itu. 
f. Lebaran tahun lalu, kami pulang kampung ke rumah nenek. 
g. Bukannya menjawab sapaan, ia malah mengeluarkan golok dari pinggangnya.
Kalimat yang cocok untuk melengkapi langkah kerja percobaan di atas adalah ….
Pokok bagian interpretasi yang tepat untuk melengkapi teks eksemplum di atas adalah ….
Perhatikan koda teks eksemplum berikut!
Aku tidak jadi melaporkan pada polisi. Kupikir kehilangan barang milikku lebih baik daripada kehilangan nyawa sendiri.
Paragraf insiden yang tepat sesuai koda tersebut adalah ….
Simak baik-baik audio berikut! 
Penutup yang tepat terkait teks eksemplum tersebut adalah ….

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel