Contoh Soal Tumbuh dan berkembangnya agama dan budaya Islam di Indonesia

Contoh Soal Tumbuh dan berkembangnya agama dan budaya Islam di Indonesia Sejak abad ke-7 M aktivitas perdagangan bangsa Arab telah masuk kawasan Asia Tenggara dan negeri Cina, sehingga diperkirakan agama Islam telah dikenal pula di Indonesia.
Namun demikian, baru pada abad ke-13 M terbentuk kerajaan-kerajaan Islam. Peran kaum pedagang membawa agama dan kebudayaan Islam di daerah pelabuhan atau pesisir pantai telah ikut mempercepat berkembangnya Islam di Indonesia.
Adapun bukti peninggalan sejarah masuknya agama Islam di Indonesia antara lain 
1. Berita Cina
Seorang penulis dari laksamana Cheng-Ho yang bernama Ma-Huan menceritakan bahwa pada tahu 1400 M telah ada saudagar-saudagar Islam yang tinggal di pulau Jawa.
2. Berita Eropa
Marcopolo (Italia) dalam perjalannya dari Cina menuju Persia singgah di Peureula (Aceh) tahun 1292 mengatakan banyak pedagang India menyebarkan agama Islam di daerah tersebut dan sudah banyak masyarakatnya yang memeluk Islam.Selain itu juga ada karyaTome Pires dengan judul “Suma Oriental”.
3. Berita Arab
Para pedagang Arab telah banyak yang datang ke Indonesia pada masa kerajaan Sriwijaya pada abad ke-7 M. mereka memberikan sebutan kerajaan Sriwijaya dengan kerajaan zabag atau Sribuza.
4. Berita India
Makam Malik Al Saleh raja Samudera Pasai yang wafat 1292 M, batu nisannya terbuat dari batu bekas bangunan kuil Hindu di Gujarat.
5. Berita Persia
Makam Fatimah binti Maimun di Leran Gresik yang berangka tahun 1082 M. Nama Leran merupakan nama suku yang ada di Persia.
  1. Berita Mesir Raja Samudera Pasai memakai gelar Al Malik seperti yang dipakai raja-raja Mesir. Dengan jatuhnya Malaka ke tangan Portugis 1511 M, maka memicu penyebaran Islam ke daerah-daerah di seluruh Indonesia. Hal ini disebabkan Portugis memberlakukan bea masuk yang tinggi bagi pedagang-pedagang Islam di Selat Malaka, sehingga pedagang Islam berpindah ke berbagai daerah di Indonesia sambil menyebarkan ajaran agamanya. Hal ini kemudian berdampak pada munculnya kerajaan-kerajaan Islam di pesisir. Kerajaan Islam itu sebagian besar memiliki bandar perdagangan dan pelabuhan penting untuk kegiatan perdagangan. Pengaruh Islam juga akan nampak pada sistem pemerintahan kerajaan dengan Sultan sebagai pemimpinnya. Konsep Islam yang memandang manusia sama derajatnya, tidak dibedakan dalam kasta-kasta juga menjadi salah faktor Islam berkembang pesat di Indonesia. Setelah agama dan budaya Islam masuk di Indonesia, terjadi akulturasi dengan budaya Indonesia yang nampak pada seni bangunan,aksara atau seni rupa dan budaya.

Contoh Soal Tumbuh dan berkembangnya agama dan budaya Islam di Indonesia



Di bawah ini adalah berita Cina yang menjadi bukti masuknya Islam di Nusantara yaitu...
Salah satu berita Eropa yang memuat tentang masuknya Islam di Nusantara adalah karya Tome Pires dengan judul...
Menurut Berita dari Arab, masuknya Islam di Nusantara pada abad ke...
Berdasarkan berita India, masuknya Islam di Nusantara pada abad ke XIII. Hal ini dibuktikan dengan penemuan...
Pengaruh Islam dalam kehidupan politik masyarakat Indonesia adalah...
Pengaruh Islam di bidang sosial yang ikut mempercepat proses Islamisasi di Nusantara adalah...
Adanya anggapan bahwa Islam yang masuk dan berkembang di wilayah nusantara berasal dari Mesir dengan bukti...
Agama Islam masuk ke Indonesia di bawa oleh para pedagang yang berasal dari...
Pada zaman Islam berkembang seni sastra antara lain adalah suluk.Suluk Malang Sumirang berisi tentang...
Peristiwa penting yang terjadi di Nusantara yang mengakibatkan proses penyebaran Islam lebih cepat di Nusantara adalah...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel