Contoh Soal Menulis Resensi Buku Kumpulan Cerpen

Contoh Soal Menulis Resensi Buku Kumpulan Cerpen Menulis resensi kumpulan cerpen sama seperti kalian akan menulis resensi buku lainnya. Kumpulan cerpen termasuk ke dalam karya fiksi dan sebagai karya fiksi kalian harus memiliki gambaran tentang hal-hal yang perlu ditulis dalam resensi. Selain itu, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi dalam penyusunan resensi, yaitu sebagai berikut.
  1. Memiliki identitas buku, yang meliputi judul buku, nama pengarang, penerbit, tahun terbit, dan tebal buku. Tulislah identitas buku dengan lengkap, jika perlu cantumkan pula harga buku. Penulisan lengkap ini bertujuan untuk memberikan informasi yang utuh untuk pembaca dan jika resensi hendak dikirimkan ke surat kabar.
  2. Pendahuluan dalam resensi ditulis dengan menarik sehingga pembaca merasa penasaran dan ingin membaca lebih lanjut. Pendahuluan dalam resensi dapat dimulai dengan menuliskan persoalan utama dalam buku, menyebutkan nama penulis (yang memang penulis tersebut sudah dikenal oleh masyarakat luas), mengutip peristiwa aktual yang berhubungan dengan buku, memberikan pemaparan tentang pentingnya buku, mengutip kata-kata tokoh terkenal atau mengutip pernyataan dari penulis lain, dan sebagainya.
  3. Menulis ulasan singkat isi buku dengan bahasa yang jelas dan runtut. Ulasan tersebut menjadi gambaran umum dari keseluruhan isi buku dan pembaca dapat dengan jelas memahami isi buku tersebut.
  4. Resensi memberikan manfaat bagi pembaca dan penulis. Manfaat bagi pembaca adalah mengetahui buku terbaru yang menarik untuk dibaca dan bagi penulis resensi dapat menjadi cara untuk meningkatkan hasil karya.
      Di samping itu, ada pula hal-hal yang harus dihindari dalam meresensi, yaitu sebagai berikut.
1. Memakai kata-kata yang tidak tepat
      Pemilihan kata untuk mengungkapkan penilaian buku harus ditentukan dengan hati-hati. Peresensi mungkin ingin membuat resensi yang bagus dengan menggunakan kata-kata ilmiah yang rumit. Pembaca pun harus membuka kamus untuk memahami kata-kata tersebut. Hal ini harus dihindari karena pemilihan kata yang salah akan membuat tulisan tidak logis dan yang jelas akan membingungkan pembaca.
2. Mengajak permusuhan
      Menulis resensi dengan memulai atau mengajak permusuhan adalah hal yang tidak baik. Resensi seperti ini dapat saja ada dan dimuat oleh media yang memang memihak atau memiliki tujuan tertentu terhadap suatu kelompok. Tulisan dapat menjadi media untuk menjatuhkan orang lain.
3. Tidak memakai kode etik menulis
      Kode etik menulis berhubungan erat dengan teknik penulisan. Misalnya, saat menulis, kita perlu memperhatikan hal-hal yang akan menyinggung unsur SARA (Suku, Agama, Ras, dan Antargolongan). Hal itu perlu dihindari karena dapat menyebabkan perpecahan.
4. Bertele-tele dalam membahas persoalan dalam buku
      Tulisan resensi disampaikan secara jelas dan membahas persoalan pokok dalam buku. Peresensi tidak perlu menulis banyak hal yang akhirnya tidak fokus dan pembahasan terlalu melebar. Cukup tuliskan susunan resensi dengan baik dan bahas persoalan inti yang ada dalam buku tersebut, termasuk penilaiannya.
5. Menuliskan opini terlalu banyak
      Penulisan opini dalam resensi juga perlu diperhatikan karena jika terlalu banyak, maka tulisan tidak akan efektif untuk dibaca. Dalam resensi opini diperlukan dalam penilaian isi buku tetapi tulislah opini yang penting dan mendukung penilaian tersebut.
      Selain memperhatikan struktur atau susunan unsur-unsur resensi, kalian juga perlu memperhatikan komponen resensi kumpulan cerpen. Komponen tersebut adalah, tema, alur cerita, penokohan, sudut pandang, latar cerita, nilai-nilai ekstrinsik, bahasa dan gaya cerita. Komponen ini perlu dijelaskan secara singkat dan jelas sehingga pembaca dapat mengetahui isi kumpulan cerpen tersebut. Namun, karena kumpulan cerpen terdiri atas beberapa cerita, kalian dapat memilih satu cerpen untuk dibahas unsur-unsurnya. Untuk cerpen yang lainnya, kalian dapat membahas dalam bagian penilaian. Dalam penilaian tersebut kalian akan memaparkan persamaan atau perbedaan antara cerpen-cerpen tersebut. Menulis resensi kumpulan cerpen memang perlu kepiawaian dalam menyusun pembahasannya. Walaupun begitu kalian hanya perlu fokus pada cerpen-cerpen yang akan dijadikan bahan resensi.
      Agar lebih jelas, kalian dapat mengikuti langkah-langkah umum untuk meresensi kumpulan cerpen berikut ini.
  1. Tentukanlah tema dan deskripsi umum isi buku.
  2. Tentukan identitas buku kumpulan cerpen tersebut.
  3. Memahami latar belakang pengarang, karya-karya pengarang, gaya pengarang, pemikiran atau motivasi pengarang dalam membuat karya.
  4. Memberikan penilaian yang seimbang dan objektif.
  5. Memberikan kesimpulan dan saran yang positif bagi pembaca.
  6. Memperhatikan kaidah penulisan, teliti, dan fokus dalam menyampaikan pembahasan.
      Kalian dapat mencari referensi tentang resensi dalam surat kabar atau internet. Bacalah beberapa contoh resensi yang kalian dapatkan, terutama resensi kumpulan cerpen dan kalian lihat hal-hal yang dibahas dalam resensi tersebut. Selain itu, jika kalian sudah selesai menulis resensi, bacalah kembali dengan teliti untuk mengeditnya dan kirimkan ke media massa. Siapa tahu resensi kalian dimuat di surat kabar.

Poin Penting

Ada beberapa poin penting yang kalian dapatkan dalam materi menulis resensi kumpulan cerpen ini, yaitu sebagai berikut.
  1. Mengetahui syarat-syarat menyusun resensi, yaitu buku yang diresensi memiliki identitas buku, menulis pendahuluan resensi buku dengan menarik, ulasan isi buku ditulis dengan singkat dan runtut, resensi ditulis dengan memberikan manfaat kepada pembaca dan penulis.
  2. Mengetahui hal-hal yang harus dihindari saat menulis resensi, seperti memakai kata-kata yang tidak tepat, mengajak permusuhan, tidak menggunakan kode etik menulis, bertele-tele dalam membahas persoalan dalam buku, dan menuliskan opini terlalu banyak.
  3. Mengetahui langkah-langkah umum dalam meresensi, yaitu menentukan tema dan deskripsi umum isi buku, menentukan identitas buku, memahami kepengarangan, memberikan penilaian yang seimbang dan objektif, memberikan kesimpulan dan saran yang positif, serta memperhatikan kaidah penulisan.

Contoh Soal Menulis Resensi Buku Kumpulan Cerpen


Bacalah teks berikut dengan cermat!
Kritik sosial menjadi tema dalam buku kumpulan cerpen ”Perang Dingin” ini. Masalah antara penguasa dan rakyat menjadi konflik yang dialami oleh tokoh dalam cerpen-cerpen karya Aji Gustia. Peristiwa getir yang dihadapi rakyat dalam melawan penguasa digambarkan dengan penuh emosi oleh pengarang. Pengarang memang sangat lihai dalam mengkritisi keadaan sosial negeri ini dan menuangkannya ke dalam cerpen-cerpen yang sering mendapatkan pujian dari pembaca.
Selain tema, unsur cerita yang dibahas di dalam penggalan resensi tersebut adalah ....
Bacalah teks berikut ini dengan saksama!
Buku ini tidak akan cocok untuk dibaca oleh siswa. Ceritanya terlalu serius dan banyak nilai-nilai filsafat yang sulit dipahami. Jangankan oleh siswa, masyarakat umum saja belum tentu memahaminya.Walaupun gaya cerita pengarang memiliki ciri khas yang unik tetapi karyanya tidak dapat dinikmati oleh pembaca.
Unsur yang disampaikan dalam ulasan resensi tersebut adalah ....
Bacalah teks berikut dengan cermat!
Sastra menawarkan dua hal utama, yaitu kesenangan dan pemahaman serta tujuan memberikan hiburan, tujuan menyenangkan dan memuaskan pembaca, tidak peduli pembaca dewasa ataupun anak-anak, adalah hal yang esensial dalam sastra (Lukens dalam Nurgiyantoro, 2005:3).
Pendapat tersebut dikemukakan oleh ....
Bacalah teks berikut dengan saksama!
Sejak tahun 1978, Korrie Layun Rampan bekerja di Jakarta sebagai wartawan dan editor buku untuk sejumlah penerbit. Ia telah menulis sekitar 100 judul buku sastra, yang meliputi kumpulan puisi, kumpulan cerita pendek, kritik sastra, dan esai. Karya-karyanya tersebut banyak mendapat hadiah dari berbagai sayembara, seperti anugerah Kaltim Post Award pada tahun 2004 dan Hadiah Seni dari Pemerintah Republik Indonesia pada tahun 2006 atas dedikasinya dalam bidang sastra selama lebih dari tiga puluh tahun.
Hal yang diungkapkan dalam penggalan resensi tersebut adalah ....
Bacalah teks berikut dengan saksama!
(1) Setiap peristiwa dalam kumpulan cerita ini memberikan banyak nilai-nilai kehidupan (2) Nilai-nilai itu didapatkan dari masalah yang dihadapi oleh tokoh-tokoh cerita. (3) Para tokoh yang digambarkan sedemikian rupa mampu mempermainkan emosi pembaca (4) Selain itu, konflik dalam cerita sangat mendalam. (5) Oleh karena itu, kumpulan cerpen ini menjadi salah satu karya yang wajib dibaca oleh siapapun.
Kalimat yang menyatakan manfaat dari buku yang diresensi adalah ....
Bacalah teks berikut dengan cermat!
Dalam salah satu judul cerita dikisahkan perempuan bernama Dara yang bimbang karena harus memilih antara pekerjaannya menjadi desainer di kota besar atau menjaga ibunya yang sedang sakit-sakitan di rumah.
Penggalan teks tersebut merupakan ringkasan untuk buku yang berbentuk ....
Bacalah teks berikut dengan saksama!
Setiap orang ingin sukses dan banyak cara untuk meraihnya. Robi memberikan solusi untuk mewujudkan kesuksesan itu. Solusinya ditulis dalam bentuk buku yang dilengkapi dengan berbagai cerita motivasi. Buku ini disusun dengan menarik, bahasa yang ringan, tidak menggurui, dan mudah diaplikasikan karena ada beberapa tes yang dapat langsung diikuti oleh pembaca. Tes tersebut berguna untuk menilai kelebihan dan kekurangan diri kita dalam berbisnis.
Penggalan resensi tersebut mengungkapkan tentang ....
Berikut ini adalah langkah-langkah dalam membuat resensi, kecuali ....
Bacalah teks berikut dengan saksama!
Buku ini memperlihatkan perjalanan dan perkembangan drama Indonesia sejak awal abad ke-17, ketika kegiatan pertunjukan drama mulai dilakukan di Indonesia. Drama menjadi karya sastra yang mengalami keadaan statis. Perkembangannya tidak seperti karya sastra lainnya, yaitu cerpen dan novel.
Buku yang diringkas tersebut membahas tentang ....
Bacalah teks berikut dengan cermat!
Cerpen tersebut diawali dengan kesedihan Gadis yang baru saja divonis menderita kanker darah. Gadis tidak ingin mempercayainya tetapi kenyataan berkata lain. Gladis merasa putus harapan. Pada malam hari, ia sulit tidur. Namun akhirnya, Gladis sadar bahwa ia harus bertahan dan yakin bahwa ia akan sembuh.
Penggalan resensi kumpulan cerpen tersebut banyak menyoroti unsur ....

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel