Contoh Soal Mengidentifikasi Frase Nominal dalam Paragraf Induktif dan Deduktif
Contoh Soal Mengidentifikasi Frase Nominal dalam Paragraf Induktif dan Deduktif - Frasa adalah satu bagian terpenting saat kita mempelajari bahasa. Frasa sering disalahartikan sebagai klausa karena keduanya termasuk gabungan kata, padahal kedua istilah ini sangatlah berbeda.
Definisi Frasa
Frasa adalah gabungan kata yang hanya membentuk satu fungsi dalam kalimat. Maksud fungsi kalimat adalah kedudukannya sebagai subjek, predikat, objek, pelengkap, atau keterangan. Jadi, satu frasa mengisi satu fungsi, dua frasa mengisi dua fungsi, dan seterusnya. Inilah yang membedakannya dengan klausa karena klausa harus memiliki dua fungsi di dalamnya, yaitu adanya subjek dan predikat.
Perhatikan contoh kalimat berikut!
Perhatikan contoh kalimat berikut!
Dalam kalimat di atas, terdapat satu klausa (gempa Nepal mengagetkan) dan dua frasa, yaitu (1) gempa Nepal dan (2) banyak pihak.
Pola Pembentukan Frasa
Frasa terbentuk atas dua unsur, yaitu diterangkan (D) dan menerangkan (M). unsur D adalah inti dari frasa, sedangkan unsur M adalah unsur pewatas/atributif yang melengkapi inti. Frasa (1) pada contoh sebelumnya terbentuk atas unsur DM sebab yang menjadi inti frasa tersebut adalah kata gempa dan kata Nepal adalah atribut yang menerangkan unsur intinya. Frasa (2) contoh di atas terbentuk atas unsur MD karena intinya adalah kata pihak.
Perhatikan lagi contoh kalimat di bawah ini!
Perhatikan lagi contoh kalimat di bawah ini!
Pengertian Frasa Nomina
Frasa dapat dibedakan berdasarkan jenis kata pada inti. Jika inti frasa tersebut berjenis kata kerja/verba, frasa tersebut berjenis frasa verbal. Dengan demikian, dapat kita simpulkan bahwa frasa nomina adalah frasa yang berintikan kata benda/nomina. Pada contoh-contoh di atas dapat kita temukan penggunaan frasa nomina, yaitu gempa Nepal, banyak pihak, pengguna sepeda gunungdan rem cakram hidrolik.
Cara menentukan apakah suatu kata merupakan kata benda cukup mudah. Setiap kata benda dapat ditambahkan negasi bukan sebelum kata terrsebut. Dengan melihat contoh di atas, dapat kita temukan bentukan kata bukan gempa, bukan pihak, dan bukan rem.
S1
Perhatikanlah kalimat berikut!
Ibu hamil harus mempersiapkan diri sebelum divaksin karena vaksinasi yang dilakukan pada saat kondisi tubuh kurang baik akan berisiko menyebabkan infeksi.
Jumlah frasa dalam kalimat di atas adalah ….
S2
Berikut ini yang tidak termasuk bentuk frasa adalah .…
S3
Di antara frasa berikut, bentuk yang termasuk frasa nomina adalah .…
S4
Di antara kalimat berikut yang mengandung frasa nomina adalah .…
S5
Perhatikan paragraf berikut!
Otak kita adalah sistem memori tercanggih di dunia. Otak mampu mengingat kata yang didengar atau dilihat walaupun itu hanya sekali. Kata tersebut akan tersimpan dan tidak akan pernah hilang. Jika kita melupakan suatu hal, ini bukan berarti memori kita atas hal tersebut hilang. Dibutuhkan stimulus untuk mengakses kembali informasi tersebut.
Kalimat yang tidak mengandung frasa nomina adalah .…
S6
Perhatikan paragraf berikut!
Kematian adalah …. Setiap detik kita bernapas, … di dunia pun berkurang. Menjaga … untuk melakukan hal-hal baik penting agar kita siap menerima kematian. Sehingga ketika bertemu dengan-Nya, kita akan memiliki … untuk masuk ke surga-Nya.
Frasa nomina yang tepat untuk mengisi bagian rumpang di atas adalah .…
S7
Kelompok kata di bawah ini yang keseluruhannya adalah frasa nomina adalah .…
S8
Siswa baru itu masih mengenakan seragam sekolah lamanya.
Inti frasa nomina pada kalimat di atas adalah….
Inti frasa nomina pada kalimat di atas adalah….
S9
Kekebalan tubuh manusia berkurang pada masa pancaroba. Suhu tubuh tidak mampu mengatasi perubahan cuaca yang tiba-tiba. Fase adaptasi inilah yang menjadi saat yang tepat bagi penyakit untuk menyerang tubuh manusia. Untuk itulah, kita harus menjaga imun tubuh dengan minum yang banyak dan asupan gizi yang cukup.
Berikut adalah frasa nomina yang terdapat pada paragraf di atas, yaitu ....
Berikut adalah frasa nomina yang terdapat pada paragraf di atas, yaitu ....
S10
(1) masyarakat bawah harus menerima konsekuensi saat mengetahui bahwa sistem pendidikan Indonesia belum matang. (2) Pergantian pemerintahan selalu diwarnai oleh perubahan kurikulum yang memakan banyak biaya. (3) pelajar pun akan menjadi korban. (4) Padahal, kurikulum harus disusun serius, tidak mudah dirombak demi kemajuan Indonesia.
Kalimat yang mengandung frasa nomina adalah…