Contoh Soal Sebaran Flora dan Fauna di Dunia

Contoh Soal Sebaran Flora dan Fauna di Dunia Persebaran flora dipermukaan bumi berdasarkan sifat klimatik dibagi menjadi 3, antara lain 
1. Tipe biome tropik dan sub tropik
2. Tipe biome daerah iklim sedang
3. Tipe biome kutub dan pegunungan tinggi
Flora berdasarkan tingkat kelembaban lingkungan habitatnya :
1. Xerophyta, tumbuhan yang sangat tahan terhadap lingkungan yang kering. Contoh : kaktus.
2. Mezophyta, tumbuhan yang sangat cocok hidup di lingkungan yang lembab. Contoh : anggrek, cendawan.
3. Tropophyta, tumbuhan yang mampu beradaptasi terhadap perubahan musim hujan dan kemarau dan merupakan flora khas wilayah iklim muson tropis.
4. Hygrophyta, tumbuhan yang cocok hidup di daerah basah. Contoh : enceng gondok, teratai, dan selada air.
Persebaran Fauna di dunia :
1. Paleartic, meliputi di Siberia, Afrika Utara, dan beberapa kawasan di Asia Timur. Fauna : harimau siberia, beruang kutub, dan rusa.
2. Neartic, meliputi sebagian besar Amerika Utara dan Greenland (kutub utara sampai dengan subtropis). Fauna : antelope, rusa, dan beruang.
3. Neotropic, meliputi Amerika Selatan, Amerika Tengah, dan Mexico. Fauna : primata, kelelawar, rodent, trenggiling, dan kukang.
4. Ethiopian, meliputi Afrika dan Madagaskar. Fauna : gajah afrika, gorila gunung, jerapah, dan lain-lain.
5. Oriental meliputi India, Cina, Asia Selatan dan Asia Tenggara. Fauna : harimau sumatra, tapir malaysia, gajah india, kerbau air, badak, dan lain-lain.
PERSEBARAN FLORA DAN FAUNA DI INDONESIA
Wallace membagi dalam 3 bagian yaitu bagian barat, bagian peralihan, dan bagian timur. Yang dipisahkan oleh Garis Wallace dan Garis Webber.
a. Fauna Indonesia Barat (Asiatis) ; wilayah fauna Tanah Sunda
Menempati Indonesia bagian barat dari Selat Malaka sampai Selat Lombok. Jenis hewannya sama dengan jenis hewan Asia, terdiri atas hewan menyusui yang besar.
b. Fauna Indonesia Timur (Australis) ; wilayah fauna Tanah Sahul
Menempati Indonesia bagian timur meliputi Papua dan pulau-pulau sekitarnya. Jenis hewannya sama dengan hewan jenis Australia, terdiri atas hewan menyusui yang kecil.
c. Fauna Bagian Tengah (Peralihan) ; wilayah fauna Kepulauan Wallacea
Meliputi fauna di wilayah sebalah timur Selat Lombok sampai sebelah barat Papua. Jenis hewannya merupakan jenis fauna Asiatis dan Australis (peralihan).
Persebaran flora di Indonesia Wallace juga membaginya dalam 3 bagian yang dipisahkan oleh Garis Wallace (di sebelah barat Sulawesi dan NTT) dan Garis Weber (di sebelah timur Sulawesi dan NTT) sebagai berikut.
a. Flora Sumatera dan Kalimantan
Wilayah Sumatera dan Kalimantan sebagian besar merupakan wilayah yang beriklim tropik (Af), dengan tingkat kelembaban udara relatif tinggi dan curah hujan selalu tinggi sepanjang tahun.
b. Flora Jawa dan Bali
Pulau Jawa dan Bali mempunyai tingkat curah hujan dan kelembaban udaranya semakin ke arah timur semakin berkurang. Wilayah Jawa Barat di dominasi iklim hutan hujan tropik (Af) dan iklim muson tropik (Am), semakin ke arah timur ditemui wilayah iklim sabana tropik (Aw) di Pulau Bali.
c. Flora Kepulauan Wallace
Wilayah Kepulauan Wallace mempunyai iklim yang lebih kering dan tingkat kelembaban udaranya lebih rendah daripada wilayah Indonesia yang lainnya.
d. Flora Papua
Vegetasi sebagian besar adalah hutan hujan tropik (Af). Contohnya agathis nipa, kayu putih (eucalyptus), rotan dan anggrek.

Contoh Soal Sebaran Flora dan Fauna di Dunia

Garis Wallace adalah garis yang memisahkan fauna …
Tumbuhan yang mempunyai ciri pohon besar, tinggi, berdaun lebat dan selalu hijau sepanjang tahun, dikelompokkan pada tumbuhan ….
Perubahan vegetasi mulai dari Jawa Barat yang berupa hutan tropis sampai ke Nusa Tenggara yang berupa sabana-steppa disebabkan oleh ….
Bioma tropik, bioma subtropik, bioma iklim sedang, dan bioma kutub merupakan pengelompokan bioma berdasarkan sifat ...
Hewan mamalia khas Indonesia bagian Tengah, yaitu ....
Jerapah, Zebra, Unta, adalah hewan khas wilayah ….
Jenis fauna yang di lindungi di tanam nasional Ujung Kulon-Provinsi Banten adalah …
Vegetasi di daerah pesisir yang mempunyai peranan penting untuk menahan hempasan gelombang air laut adalah ....
Iklim di wilayah bioma tundra memiliki ciri musim dingin yang panjang dan gelap, serta musim panas yang panjang dan terang terus-menerus. Iklim dengan ciri-ciri di atas disebut iklim …
Perhatikan pernyataan berikut :
a. banyak dijumpai di daerah lintang rendah
b. tanaman tumbuh berdaun lebar dan lebar
c. selalu hijau sepanjang tahun
Pernyataan tersebut merupakan ciri-ciri bioma ....

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel